Selasa, 04 Oktober 2016

Jenis-Jenis Sudut



Materi kelas 4 Matematika
Jenis- jenis Sudut

          Sudut terbentuk dari 2 (dua) sinar garis yang memiliki titik pangkal yang sama. Yang mana titik pangkal tersebut disebut titik sudut dan 2 sinar garis itu dinamakan dengan sisi-sisi sudut.
   
Perhatikan Gambar di bawah ini.

Ruas garis AB dan AC disebut kaki sudut, ditulis AB dan AC dan titik A disebut titik sudut. Daerah yang dibatasi kaki sudut daerah yang diarsir disebut daerah sudut.

Besar daerah sudut cukup disebut besar sudut. Kedua gambar di atas, menunjukkan besar sudut yang sama walaupun panjang kaki-kaki sudutnya tidak sama panjang.

Macam macam Jenis Sudut
Berikut ini adalah penjelasan tentang beberapa macam jenis sudut;
1. Sudut Siku-Siku
Penggunaan sudut siku-siku sangatlah penting dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya pada pintu rumah, pintu lemari, atau buku pelajaran kalian yang masing-masing pojoknya membentuk sudut, yaitu sudut siku-siku.

Coba kalian perhatikan pintu yang ada di rumah kalian (misalkan pintu rumah kita angkat dan diletakkan), ternyata pintu tersebut berbentuk persegi panjang dan semua pojok-pojoknya membentuk siku-siku.

Lambang sudut siku-siku: 
^ é ù ë û

2. Sudut Lurus
Gambar di bawah menunjukkan dua buah segitiga siku-siku yang dibuat sedemikian sehingga salah satu sisi siku-siku segitiga yang pertama berimpit dengan salah satu sisi siku-siku segitiga yang kedua. Sisi siku-siku yang tidak berimpit membentuk garis lurus.


Dua buah sudut siku-siku, jika dijumlahkan menghasilkan satu sudut lurus. 


3. Macam Sudut lainnya



Macam-macam Sudut:

1. Sudut lancip, yaitu sudut yang besarnya antara 0
o dan 90o atau 0o <  a < 90oa adalah sudut lancip.

2. Sudut siku-siku, yaitu sudut yang besarnya 90
o.

3. Sudut tumpul, yaitu sudut yang besarnya di antara 90
o dan 180o atau 90o < a < 180oa adalah sudut tumpul.

4. Sudut lurus, yaitu sudut yang besarnya 180
o.

5. Sudut refleks, Sudut yang besarnya antara 180
o dan 360o, 180o < a< 360o

b. Hubungan antar sudut
Setelah kalian memahami mengenai jenis-jenis sudut, mari kita belajar mengenai hubungan antar sudut.
           1). Sudut-sudut saling berkomplemen (berpelengkap)
                     Dua buah sudut dikatakan saling berkomplemen jika jumlah kedua sudut tersebut 90 derajat (membentuk sudut siku-siku).


         2). Sudut-sudut saling bersuplemen (berpelurus)
                     Dikatakan saling bersuplemen jika jumlah dari kedua sudutnya adalah 180 derajat (menghasilkan satu garis lurus)





0 komentar:

Posting Komentar